Jadilah bagian dari tim yang luar biasa
Kami menyambut individu yang berkompetensi tinggi, mempunyai dedikasi, kecintaan dalam kopi untuk bergabung dan maju bersama kami.
Maharaja Pusaka Nusantara PT adalah perusahaan kopi lokal yang bergerak dibisnis kopi kualitas spesialti yang tadinya berskala home industry berkembang dengan pesat menjadi korporasi yang terus menerus melebarkan sayap dalam industri kopi bercitrasa baik, seiring dengan permintaan yang terus meningkat.
Dalam mengembangkan bisnis kopi, kami memerlukan individu yang berkompetensi tinggi, mempunyai dedikasi, kecintaan dan “passion” dalam kopi untuk bergabung dan maju bersama kami. beberapa lowongan diantaranya:
1. Marketing Admin: memeberika konsulitasi dan solusi kepada customer tentang jenis kopi yang cocok buat konsumsi, atau keperluan bisnis, beserta alat2 untuk menyajikannya.
Syarat: Wanita, Single, Min D3, berkomunikasi dengan baik, bahasa Inggris pasif, mandarin plus, Max 25 tahun, sehat walafiat, penampilan menarik dengan tinggi berat proposional, punya passion di bidang perkopian, computer skills, social media skills.
Lokasi Kerja: Mangga Dua Selatan, Jakarta Pusat.
2. QC/Coffee Grader, melakukan grading dan analisa terhadap bahan baku kopi, Green Beans yang akan dibelanjakan, maupun kopi sangrai sebelum dipasarkan.
Syarat: wanita, single, min D3, max 25 thn, mempunya indra penciuman dan perasa yang sensitif, penglihatan dan image sensor yang baik, mengingat bentuk2, bisa dengan mudah membedakan aroma, dan rasa aneka jenis kopi. baik citarasa baik maupun yg cacat, mengkategorikan sample dan rasa secara rapi untuk keperluan dokumentasi.
Lokasi Kerja: Pergudangan Bandara Mas,dekat airport soekarno hatta, Tangerang, Banten.
3. SPG tetap/Pramuniaga toko untuk ditempatkan di Outlet-outlet Maharaja Coffee maupun di Supermarket di pusat perbelanjaan/mall Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, Bali dan kemungkinan kota2 besar lainnya.
4. Barista: Menyajikan kopi untuk pelangan, menjelaskan origin dan citarasa kopi yang disajikan, lebih lanjut memberikan konsultasi dan training untuk customer yang ingin memulai bisnis coffee shop.
Gaji, dan bonus menarik, suasana kerja yang nyaman, dengan produk yang menjadi trend pasar yang mempunyai pertumbuhan dan permintaan yan tinggi yang berkelangsungan/sustainable dari dulu, kini maupun waktu mendatang tetap ada kopi.
Bagi yang memenuhi persyaratan bisa mengirim surat lamaran, lengkap di email ke karir@maharajacoffee.com dengan foto close-up, atau full body sesuai dengan kebutuhan profesi masing-masing.